Nasi Tetap Putih Cerah...Tidak Cepat Kering Dan Tidak Kuning. Begini Tips Jitu Memasak Nasi Dengan Menggunakan Rice Cooker .... Yuk Dicoba... (Bagian 2)

Aduk Nasi Saat Memasak
Jangan lupa buat mengaduk nasi saat proses memasak terjadi. Mengaduk nasi ini tujuannya agar nasi matang sempurna dan rata. Selain itu, mengaduk nasi saat proses memasak juga akan membuat tekstur nasi menjadi lebih lembut serta sesuai dengan lidah. Kita pun akan tahu apakah nasi bakal kelebihan air atau kekurangan air. Mengaduk ini juga memungkinkan uap air yang ada di sela-sela nasi dapat tersebar rata.


Gunakan Rice Cooker Berkualitas
Tips selanjutnya agar nasi tak mudah basi, kering atau kuning adalah pastikan untuk menggunakan rice cooker yang berkualitas. Pastikan bahwa rice cooker yang kamu gunakan untuk memasak dalam kondisi baik dan terdiri dari elemen-elemen yang baik pula. Jangan sampai, rice cooker yang kamu pakai adalah rice cooker yang mengalami kerusakan baik di satu elemennya atau di beberapa elemannya.

Tutup Rapat
Ketika menutup rice cooker, diharapkan anda harus menutupnya dengan lebih teliti. Dimana anda harus menutupnya dengan rapat. Perlu anda ketahui, udara yang keluar masuk dari rice cooker memiliki potensi lebih besar menyebabkan nasi cepat basi yang nantinya akan berubah warna menjadi kekuningan

Jangan Berlebihan
Agar tidak cepat kering dan tidak kuning yaitu, anda harus memperhatikan batas maksimal  rice cooker ketika hendak memasak nasi. Diharapkan anda memasak nasi sesuai batas yang ditentukan, jangan terlalu berlebihan. Hal ini juga bertujuan untuk menghindari nasi terlalu matang atau lembek sehingga nantinya akan sangat mudah menjadi basi.

Itulah tips agar nasi yang dimasak di rice cooker tak mudah basi, kuning juga kering. Oh iya, selain tips di atas, tips lain yang tak boleh kamu lewatkan adalah pastikan untuk tidak menyimpan nasi dalam waktu yang lama dalam rice cooker. Bila ingin nasi tak kering, kamu bisa mencopot colokan rice cooker lalu membuka tutupnya dan membiarkan nasi dingin. Jika ingin makan dan nasi hangat, kamu bisa kembali memanaskan nasi. Usahakan pula untuk selalu menjaga kebersihan rice cooker baik kebersihan di bagian dalam juga kebersihan di bagian luar.

Sumber: vemale

Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel